Thursday, July 28, 2016

5 Aktivitas Ini Membuat Blog Anda Cepat Populer

·   0



blog populer
Ilustrasi

Halo...
Blogging merupakan pekerjaan yang menyenangkan, setiap blogger menilai kesenangan ini dengan pandangan dan menurut pengalaman masing-masing. Kalau penulis haribisnis.com kesenangan yang saya dapat yaitu menceritakan isi hati dan isi otak karena banyak yang ingin saya bagikan lewat blog, serta interaksi dengan pengunjung, kadang tertawa, senyum, murung, dan lain-lain, berbagai rasa pokoknya.

Nah, kita ke topik utama aja dah... :)

BLOG BARU POPULER
sewaktu masih pemula di blog, blog saya sulit untuk mendapat trafik, karena waktu itu saya masih belum mengerti seluk-beluk blog alias masih modal yang sangat-sangat minim. Dengan mengisi artikel setiap harinya, perlahan-lahan pengunjung datang dan semakin banyak, tetap itu dalam jangka waktu yang lama!
Tetapi karena pengalaman saya yang sudah hampir 3 tahun ngeblog saya semakin mendapat banyak ilmu, dan sekarang blog-blog baru saya sudah lebih cepat nangkringnya ada yang masih 3 bulan sudah dapat ribuan pageviews/hari.

Nah, bagaimana dengan anda apakah blognya ingin cepat populer juga?

Blog yang populer menjadi target terpenting seorang blogger, karena loyalitas blog akan mendukung blog kita pada tahap monetisasi (membuat penghasilan), dan saya lihat tak sedikit blogger yang ingin cepat-cepat memonetisasi blog mereka.
Nah, kepopuleran blog tidak didapat dengan instan, dan mari baca 5 poin berikut ini :

1. Update Artikel Lebih Banyak

jika blog anda masih baru dibuat update banyak artikel adalah cara terbaik pertama tujuannya adalah memperbanyak artikel.
Anda bisa mengupdate artikel 5-10 perhari atau lebih dan anda harus menargetkan supaya mencapai ratusan postingan pada bulan-bulan awal dan jangan asal posting perhatikan kualitas artikel anda.
Sebelumnya anda harus menerapkan optimasi seo diblog anda, tidak perlu banyak cukup melengkapi meta deskripsi, meta keyword, melengkapi H1,H2,H3 secara teratur, pilih template HTML5, mobile friendly dan pakai webmaster tools. usahakan template anda di cek antara 80% -100% di chkme.com.
Coba perhatikan dalam kurun waktu 2 bulan blog anda seharusnya sudah mencapai ratusan pengunjung unik/hari dan akan bertambah. Jika masih puluhan itu berarti artikel anda juga masih sedikit, copy paste, dan nichenya tidak populer.

2. Rajin Blogwalking

Blog walking akan membuat jalinan hubungan dengan blogger lain. Dengan jalinan ini maka sesama blogger akan masing-masing membaca blog mereka, dan komentar yang mereka tuliskan tentulah bermanfaat dan positif karena pengunjungnya adalah blogger. Serta komentar juga membuat nilai jual yang tinggi untuk blog.
3. Bergabung di Forum

Bergabunglah diforum-forum yang sudah terkenal seperti ads.id, kaskus, forumdetik, dll, dengan forum anda bisa memberi jawabab kepada yang bertanya serta menautkan link website yang berhubungan dengan topik. Ini sudah pasti, tetapi kadang blogger pemula menyepelekannya.


4. Bergabung di Komunitas Blogger

banyak komunitas blogger di sosial media, dan ditempat lain
Perlu diperhatikan, jika ingin bergabung di komunitas blogger anda jangan menautkan link yang bertujuan hanya untuk dikunjungi saja, karena blogger tidak akan mau mengunjungi link anda. Dan share artikel yang bermanfaat, membantu, serta mendukung aktivitas blogging mereka. Karena dengan itu blog anda juga akan disenangi. Namanya saja komunitas kan harus saling membantu.

5. Manfaatkan Media Sosial

Di Facebook anda boleh memanfaatkan fanspage, di twitter dengan membuat akun khusus blog anda, googleplus juga merupakan media sosial yang sangat populer dengan interaksi yang positif. So, manfaatkan saja.

NB: yang terutama adalah menulis artikel yang bermanfaat!

Semoga bermanfaat.

Baca juga - 3 Hal Dasar Yang Harus diPerhatikan Jika Ingin Membangun Blog Marketing / Penghasil Uang

Fitur ini belum tersedia sekarang :

#Komentar diluar topik tidak akan dibalas
#Spam, Promosi, dan/atau melanggar kebijakan Google & AdSense tidak akan di setujui